Kamis

AJ Bakery & Cake - Banyak Pilihan Roti dan Kue

AJ Bakery & Cake hadir di komunitas kita sejak September lalu. Sebelumnya, gerai usaha roti dan kue yang satu ini sudah lebih dulu hadir di kawasan Kelapa Gading, Jakarta, sejak tahun 1990.

Dituturkan oleh Pimpinan AJ Bakery & Cake, Endra Tania Tan, gerai usahanya ini hadir dengan konsep one stop bakery. Segala macam roti, kue dan cake ada di AJ Bakery & Cake yang berlokasi di Ruko Vila Melati Mas Square, Serpong ini. “Banyak produk roti dan kue yang kami sediakan,” katanya.

Produk-produk yang disediakan oleh AJ Bakery & Cake antara lain roti, tart, kue basah, dan kue kering. Kesemua produk ini, lanjut Endra, dibuat dengan menggunakan bahan-bahan pilihan, yang kebanyakan adalah bahan import. Dalam satu hari, AJ Bakery & Cake dapat memproduksi roti dan kue hingga lebih dari 20 ribu potong.

Lebih jauh Endra menjelaskan, gerai AJ Bakery & Cake Serpong berbeda konsep desain dengan gerai Kelapa Gading. “Di gerai Serpong, tersedia kafe yang siap menjamu konsumen dengan aneka roti dan kopi yang ditambah dengan fasilitas hot spot, sedangkan di gerai Kelapa Gading tidak ada kafe,” tukasnya lagi.

Rasa roti dan kue buatan AJ Bakery & Cake terbilang lezat. Roti dan kuenya bercita rasa Indonesia dan telah mendapat sertifikat halal dari MUI. Lebih dari itu, roti dan kue AJ Bakery & Cake ditawarkan dengan harga yang terjangkau. Sebagai contoh Endra menyebutkan, untuk roti manis ukuran standar, harganya bervariasi antara Rp 4 ribu hingga Rp 6 ribu.

Koleksi roti yang dimiliki AJ Bakery & Cake sendiri sangat banyak. Endra menyebutkan jumlahnya lebih dari 1000 macam. Pun demikian, setiap 3 bulan sekali, kata Endra, AJ Bakery & Cake selalu meluncurkan produk baru. “Tiap 3 bulan selalu ada produk baru. Dan sebaliknya, roti yang kurang diminati akan kami tarik,” tegas Endra.