Makanan jenis mie sudah sangat familiar dengan masyarakat kita. Sebagai contoh, olahan masakan mie jenis mie ayam, selain mudah ditemukan, harganya juga relatif terjangkau. Rasa lezat dengan banyak variasi olahan mie, menjadi pilihan tersendiri bagi penggemarnya.
Bagi penggemar mie, telah hadir gerai kuliner Noodle Noodle yang menspesialisasikan dirinya pada makanan jenis mie. Banyak menu berbahan dasar mie disediakan oleh gerai usaha yang berlokasi di Ruko Golden Boulevard, BSD ini.
Noodle Noodle hadir di komunitas kita sejak Desember 2008 lalu. Noodle Noodle menyediakan aneka masakan mie dengan rasa yang lezat dan istimewa. “Banyak variasi mie yang kami sediakan,” kata Pengelola Noodle Noodle, Cathryn.
Beberapa menu mie yang tersedia di gerai usaha ini antara lain chicken noodle, kang koong noodle, black pepper beef noodle, mie kari, dan lain sebagainya. Kekuatan bumbu yang khas menjadi ciri tersendiri dari aneka mie buatan Noodle Noodle. Rasa bumbu meresap ke dalam mie, tidak hanya di bagian kuah saja.
Selain menu mie, karena adanya permintaan dari konsumen, Noodle Noodle juga menyediakan menu nasi dengan racikan bumbu mie. “Ada sebagian konsumen yang lebih suka makan nasi, untuk itu, kami sediakan juga menu nasi dengan bumbu mie seperti black pepper beef rice atau chicken rice,” tegas Cathryn menambahkan.
Untuk minumannya, Noodle Noodle menyediakan aneka jus buah, minuman ringan, serta aneka es campur. Sementara itu, untuk harga jual menu, harga yang ditawarkan Noodle Noodle terbilang cukup terjangkau. Harga makanannya bervariasi antara Rp 9 ribu hingga Rp 15 ribu.
Noodle Noodle buka setiap hari, mulai pukul 07.00 – 18.00 WIB. Selain makan di tempat, Noodle Noodle juga menyediakan layanan pesan antar untuk kawasan BSD, Serpong, dan sekitarnya.
Jumat
Noodle Noodle, Manjakan Penggemar Mie
Diposting oleh majalah AdInfo SERPONG-KARAWACI di 13.26
Label: Kilas usaha
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Comment Form under post in blogger/blogspot